Jumat, 08 Juni 2012

SEPERTIGA MALAM TERAKHIR



tahajud,sholat malamSEPERTIGA MALAM TERAKHIR - Dan pada sebahagian malam hari bersembahyang tahajudlah kamu sebagai suatu ibadah tambahan bagimu; mudah-mudahan Tuhan-mu mengangkat kamu ke tempat yang terpuji. [Al-Isra' (17) : 79]
"Perintah Allah turun ke langit dunia di waktu tinggal sepertiga akhir dari waktu malam, lalu berseru: Adakah orang-orang yang memohon (berdo'a), pasti akan Kukabulkan, adakah orang-orang yang meminta, pasti akan Kuberi dan adakah yang mengharap/memohon ampunan, pasti akan Kuampuni baginya. Sampai tiba waktu Shubuh." (Al Hadits).
Karena Allah swt, mencintai Anda maka Dia turun ke langit dunia pada tiap malamnya, berkeliling dengan tetap pada Singgasana-Nya. Dia memanggil orang-orang yang terlena dan terlelap dalam tidurnya, dengan kelembutan firman-Nya dan kenikmatan panggilan-Nya.
"Adakah hambaku yang berdoa? Jika dia berdoa tentu Aku akan mengabulkan doanya. Adakah hambaku yang memohon? Jika ada tentu akan Aku penuhi permohonannya. Adakah hambaku yang memohon ampunan? Jika ada tentu Aku akan ampuni dosa-dosanya"

Allah,Muhammad,tuhankuWahai Sahabat..
Bukankah engkau membutuhkan Allah swt, baik dalam urusan dunia maupun akhirat? Atau kebutuhanmu sudah merasa cukupkah ? Apakah engkau sudah menyelesaikan segala permasalahanmu ? Sudah selesaikah kesulitan-kesulitan yang engkau hadapi? Menghadaplah kepada Allah. Disanalah ada jawabannya.
Bukankah engkau mengeluh tentang kerasnya hati? Bukankah engkau merasa sedih meninggalkan Al-Qur'an? Bukankah engkau telah bersikap buruk kepada Allah swt.? Bukankah engkau sedang menghadapi kesusahan hidup; kedurhakaan anak, orang tua yang sakit, dan tertimpa musibah.....?
Jika engkau sedang mengalami semua itu atau yang lainnya, maka ucaplah suara pengaduanmu dengan lirih . Ungkapkan rintihanmu kepada Illahi Rabbi . Di sana, di sepertiga malam terakhir terdapat sebuah kesedihan dan awal sebuah keridhaan. Disana terdapat surga kenikmatan dunia dan kemurahan Allah swt.
Subhanallah...!


Baca Juga Apa itu Kampus Multikultural Di Malang ??? 

0 komentar: